Ronald Rinaldi yang turun langsung ke lapangan mengatakan, meski nominal bantuan yang diserahkan Mileanies kepada warga tidaklah seberapa, namun dirinya berharap bisa membantu meringankan sedikit beban mereka.
"Tidak seberapa ini yang kami bisa bantukan. Tapi kami harap bisa sedikit menutupi kebutuhan makan untuk warga terdampak banjir di daerah ini," ungkapnya.
Terpisah, Ketua DPW Mileanies Sulsel memberikan apresiasi kepada relawan yang sudah turun ke lokasi terdampak banjir.
"Saya sangat apresiasi kawan-kawan, khususnya TRC Mileanies Sulsel yang sudah bergerak cepat turun ke lapangan. Ini sekaligus menunjukkan bahwa relawan Anies tidak hanya bekerja di wilayah politik saja, tetapi juga masih peduli dengan sesamanya," jelasnya. (Yadi/Raksul/B)