MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dinas Perpustakaan Kota Makassar menggelar Bedah Buku 'La Tulqu Aidikum ila Tahlukat' Ikhtiar Menyelamatkan Ummat dari Penyalahgunaan Narkoba di Hotel Best Western, Kamis (24/11).
Kepala Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Andi Tenri A Palallo menjelaskan, buku ini memuat narasi terkait pencegahan dan intervensi penyalahgunaan narkoba terhadap generasi muda dalam prespektif Islam.
"Generasi yang terjerumus dalam narkoba biasanya didasari dengan kurangnya litarasi. Beberapa faktor juga menjadi dasar seperti ekonomi dan faktor internal keluarga itu sendiri," ungkap Tenri.
"Pokoknya kalau mamaknya narkoba, bapaknya ikut narkoba, anaknya narkoba maka hancurlah rumah tangga. Karena literasinya (pengetahuan) akan dampak dan Bahaya) tidak bagus atau karena faktor ekonomi," tambahnya.
Ia melanjutkan, pihaknya akan terus massif melakukan sosialisasi dan mematangkan literasi melalui bedah buku ini. Tidak hanya sekedar menyampaikan namun memberi referensi terkait bahaya Narkoba dengan berbagai perspektif.
"Bedah buku La Tulqu Aidikum ila Tahlukat bisa menjadi dasar dalam penolakan penyebaran dan penyalahgunaan narkoba dengan sudut pandang agama," tukasnya.
Tenri menegaskan, pentingnya literasi merupakan hal yang mesti dirawat dan di pupuk layaknya tanaman agar dapat memupuk buah pengetahuan yang dalam dari bacaan.
"Dengan literasi yang baik, kita memiliki banyak pilihan dalam mencari jalan dan solusi sebuah permasalahan dan perpustakaan ibarat Pohan dari ilmu pengetahuan," jelasnya. (Abu Hamzah/Raksul/B)