MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Umum DPP Oesman Sapta Oddang (OSO) meminta pengurus Hanura Sulsel untuk merebut hati rakyat. Utamanya, menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.
Hal itu dia sampaikan saat menyapa seluruh pengurus Partai Hanura Sulsel di Hotel Four Point by Sheraton, Makassar, Sabtu (3/12) malam.
Diketahui, Partai Hanura sebelumnya pernah berjaya dalam mengikuti Pemilu. Tercatat, partai yang dibentuk Wiranto pada pesta demokrasi 2009 lalu peroleh kursi sebanyak 17 orang. Hanya saja, angka itu turun menjadi 16 orang pada Pemilu 2014 bahkan pemilu terakhir tak lolos ambang batas.
"Saatnya bersatu karena sekarang pemilih pemula terdapat 65 persen. Rebut itu, rebut hati pemilih pemula. Rebut young generation," tegas OSO.
Dia pun membeberkan beberapa cara untuk merebut pemilih pemula itu. Salah satu caranya yakni merebut suara kaum perempuan, terutama ibu-ibu. Menurutnya, mereka inilah yang berpotensi menarik suara lebih cepat dari orang sekelilingnya.
"Caranya gimana? Melalui ibu-ibu, melalui perempuan," tegasnya.
Dirinya juga mengajak para kadernya untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan. Dia juga membakar semangat kader Partai Hanura di pertemuan tersebut, meyakinkan bahwa kader partai bisa menjadi politisi hebat.
"Begitu banyak partai tumbuh, begitu banyak partai yang besar berhebat-hebat. Saya meyakinkan bahwa saudara bisa menangkan partai (Hanura)," harapnya. (Fahrul/Raksul/B).