SMKN 5 Makassar Gelar Seminar Cyber Security Professional

  • Bagikan
Peserta Seminar Cyber Security di SMKN 5 Makassar

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Makasssar menggelar seminar cyber security, Acara seminar berlangsung di Aula Utama SMKN 5, Jalan Sunu, Kelurahan Kalukuang, Kecamatan Tallo, Kamis (8/12) kemarin.

Sebanyak 130 peserta dari jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ) dan Guru SMKN 5 Makassar hadir dalam kegiatan ini. Kemudian, Kepala Sekolah SMK 5 Makassar Amar Bachti, Pemerhati Pendidikan Bidang SMK Heril Juliawan dan Pengawas SMK Negeri 5 Makassar Muliono MPd MM.

Kepala Sekolah SMK 5 Makassar Amar Bachti menyampaikan kegiatan ini untuk membuka wawasan terkhusus siswa SMKN 5 Makassar jurusan TKJ tentang bagaimana dunia cyber security.

"Kami berharap setelah seminar ini membuka wawasan kepada anak didik kami, bahwa pentingnya pengetahuan cyber security yang juga merupakan profesi dengan nilai jual yang tinggi jika fokus menggeluti profesi itu," tutur Amar.

Pemateri pertama Nezim berpengalaman sebagai Head Security dibeberapa statrup menjelaskan tentang tahapan peretasan cyber. "Jadi peretasan mengacu pada aktivitas untuk menyusup ke perangkat digital, seperti komputer, tablet ponsel cerdas, dan bahkan seluruh jaringan," tuturnya.

  • Bagikan