MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Panitia Pemilihan (Panlih) calon Wakil Bupati Luwu Timur (Lutim) sampai saat ini belum menyediakan Taqwa Muller dan Akbar Andi Leluasa ke DPRD untuk dipilih. Karena keduanya belum mendapatkan restu dari partai Golkar. Diketahui keduanya kader partai berlambang pohon beringin rindang ini.
"Kami di Panlih menunggu rekomendasi dari partainya (Golkar)," kata ketua Panlih, Aripin saat dikonfirmasi, Senin (19/12/2022).
Dirinya menyebutkan rekomendasi dari DPP partainya yakni Golkar itu wajib dipegang, apakah partai berlambang pohon beringin Rindang ini mengeluarkan kedua-duanya atau hanya salah satunya.
"Kan di aturan partai pengusung atau pengusung mengusulkan dua nama, jadi dua nama ini wajib mengeluarkan rekomendasi dari partainya. Jadi Golkar yang mengeluarkan rekomendasi," ujarnya.
"Kan saat pendaftar pak Taqwa dan Akbar melalui partai Golkar jadi partai Golkar wajibkan keluar rekomendasi," lanjutnya.
Untuk partai pengusung lain kata dia, tergantung apakah mereka akan mengeluarkan rekomendasi juga atau hanya memberikan suara pada saat pemilihan di DPRD nanti.
"Jadi kami menunggu sampai tanggal 13 Januari untuk rekomendasi dua kandidat ini (Dari Golkar), kalau cepat keluar sebelum tanggal 13 maka kami upayakan segera mengusulkan ke DPRD untuk di pilih. Kalau lambat tidak tutup kemungkinan akan diperpanjang, tergantung kesepakatan Panitia pemilihan," jelasnya. (Fah/B)