MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Politik Uang masih marak terjadi di setiap kontestasi politik, sehingga Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) meminta komitmen Partai Politik (Parpol) atau peserta Pemilu untuk sama-sama melawan politik uang.
Komisioner Bawaslu Sulsel, Saiful Jihad mengatakan jika Parpol sebagai peserta Pemilu merupakan instrumen penting dalam pesta demokrasi.
"Parpol jadi pilar, kalau Demokrasi ini baik maka semua pihaknya terutama partai politik menyusun demokrasi yang bersih dan sehat dengan melakukan kejujuran tanpa melakukan politik uang," kata Saiful Jihad saat dikonfirmasi, Selasa (20/12).
Dirinya menyebutkan jika peserta Pemilu yang melakukan politik uang maka itu sudah dipastikan merusak demokrasi. "Kami berharap ada komitmen Parpol menjadi demokrasi ini bersih dan jujur dari Politik uang," ujarnya.
Dengan majunya perkembangan teknologi dipastikan proses politik uang juga semakin canggih sehingga kata Saiful Jihad pesta demokrasi ini yang harus dibangun semua pihak baik peserta Pemilu maupun masyarakat adalah kesadaran bersama bagaimana menjaga demokrasi ini tanpa politik uang.