Dari Arab Saudi, Dirut Travel Ananda Nurul Haramain: Rakyatsulsel Selalu Menjadi Media Terpercaya

  • Bagikan
Direktur Utama Travel Ananda Nurul Haramain, H.Mulyadi

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ucapan HUT ke-9 media online RAKYATSULSEL masih terus berdatangan, kali ini dari Direktur Utama Travel Ananda Nurul Haramain, H.Mulyadi.

Ucapan selamat serta apresiasi itu disampaikan langsung dari pelataran pelataran Masjid Haram' Mekkah, Arab Saudi.

Melalui video H.Mulyadi menyampaikan sejumlah pesan atas capaian usainya yang sebentar lagi genap satu dekade. Di usia ke-9 ini portal On-line RAKYATSULSEL diharapkan dapat terus berkembang serta selalu memberikan informasi yang edukatif dan mendidik terhadap masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Sulawesi Selatan (Sulsel).

"Selamat ulang tahun yang ke-9 bagi RAKYATSULSELm semoga di usianya ini Rakyatsulsel selalu menjadi media yang terpercaya bagi warga Sulsel. Tetap maju," ucap H.Mulyadi, Senin (26/12/2022).

RAKYATSULSEL sendiri genap berusia 9 tahun pada tanggal 22 Desember 2022 kemarin. Portal RAKYATSULSEL juga adalah salah satu media online yang terverifikasi administrasi dan faktual oleh Dewan Pers Indonesia pada pertengahan 2021.

Dewan Pers Indonesia melalui website resminya www.dewanpers.or.id memuat data perusahaan pers yang terverifikasi administrasi dan faktual. Artinya perusahaan pers tersebut telah memenuhi standar profesional seperti diatur di peraturan Dewan Pers.

Perusahaan pers yang terverifikasi oleh Dewan Pers meliputi cetak, siaran maupun siber yang tersebar di seluruh Indonesia. Khusus di Sulawesi Selatan, ada beberapa media yang telah resmi terverifikasi administrasi dan faktual di Dewan Pers.

Untuk media siber atau online, pada laman resminya di dewanpers.or.id/data atau perusahaan pers maka online RAKYATSULSEL juga adalah media siber yang terverifikasi administrasi dan faktual.

Sementara untuk media cetak yang resmi terverifikasi administrasi dan faktual, yakni koran Rakyat Sulsel dan beberapa media cetak lainya di Sulsel. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version