Malam Pergantian Tahun, Bupati Wajo Minta Masyarakat Doakan Korban Banjir-Tanah Longsor

  • Bagikan
Bupati Wajo, Amran Mahmud Hadiri Zikir dan Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2023

Ketua Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) Wajo ini menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Wajo, Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo, pengurus Masjid Agung Ummul Quraa Sengkang, serta pihak lainnya yang membantu menyukseskan kegiatan.

Amran Mahmud juga menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada partnernya, Wakil Bupati Wajo, Amran, unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), kepala perangkat daerah, camat, kepala desa dan lurah, serta seluruh pihak yang selama ini mendukung kesuksesan pelaksanaan program pemerintah kabupaten.

Amran Mahmud pun menyampaikan selamat tahun baru kepada seluruh masyarakat.

"Mari kita tetap jaga kebersamaan dan kekompakan untuk terus membangun perekonomian. Pertumbuhan ekonomi kita saat ini berada di angka 6,77 persen sekaligus berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi provinsi Sulsel dan bahkan nasional. Ini yang akan kita upayakan untuk terus tingkatkan ke depannya dengan terus mengembangkan berbagai sektor perekonomian," harapnya.

Sementara, Kepala Kantor Kemenag Wajo, Muhammad Yunus, mengapresiasi kepada segenap lapisan masyarakat atas segala partisipasi dan kebersamaan semua sehingga kerukunan umat beragama tetap kondusif.

"Kami juga mengapresiasi kepada Bapak Bupati, jajaran Pemkab Wajo, serta semua pihak yang telah membantu menyukseskan segala rangkaian acara kita pada malam ini," ucap Yunus.

  • Bagikan