"Untuk 2022 ini saja, warga di Pajalele ini dapat bantuan perbaikan drainase, alat tata boga, lampu jalan, lapangan takraw, dan lain-lain," ucapnya.
Sementara, Legislator Sidrap Sudarmin Baba mengatakan pertemuan tersebut hanya silaturahmi biasa, tidak ada yang spesial. Apalagi pertemuan yang semacam itu juga dilakukan sebelumnya..
"Ini pertemuan biasa, untuk saling memperkuat hubungan tali silaturahmi," katanya.
Ketua Fraksi Demokrat DPRD Sidrap itu berharap tahun 2023 ini lebih baik dari tahun 2022 lalu, Khususnya Kabupaten Sidrap selalu aman dan kondusif, apalagi 2023 merupakan tahun politik.
"Harapannya tahun 2023 Sidrap lebih baik dari semua aspek, ekonominya tumbuh baik, masyarakatnya juga sejahtera, dan tak kalah pentingnya aman dan damai," harapnya. (Ridwan Wahid/Raksul/A).