Jalan Protokol di Makassar Terendam Banjir, Diduga Drainasenya Buruk

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Genangan air terjadi di beberapa titik di Kota Makassar pasca hujan deras mengguyur wilayah Makassar sejak dari pagi hingga sore, Rabu (4/1/2023). Tak hanya jalan dalam kota, jalan protokol tepatnya di Jalan AP Pettarani ikut terendam.

Dari pantauan Harian Rakyat Sulsel, air setinggi betis orang dewasa menggenangi Jalan AP Pettarani, mulai dari depan gedung Kantor DPRD Makassar hingga depan Kampus UNM Makassar.

Dua jalan yang terhubung Jalan AP Pettarani seperti Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Kelurahan Tidung, Kecamatan Rappocini, Makassar tepatnya di jalan masuk rumah jabatan Wakil Gubernur Sulsel ikut digenangi air. Hal yang sama juga terlihat di Jalan Raya Pendidikan Makassar, sekitar 1 kilometer genangan air menutupi jalan.

Pengendara yang melintas di wilayah tersebut beberapa diantaranya singgah akibat kendaraan mogok saat menerjang genangan.

"Mogok, masuk kayaknya air," kata Sawal salah seorang pengendara sepeda motor yang singgah akibat kendaraannya mogok.

Dia menduga, air yang menutupi jalan akibat drainase di tempat tersebut kurang baik alias buruk. "Ini air tidak mengalir turun ke got, makanya naik di jalan. Air di got juga tidak bisa mengalir karena mungkin tersumbat," sebutnya. (isak/A)

  • Bagikan