Imran Abidin Resmi Nahkodai DPD HIKMA Sidrap

  • Bagikan

SIDRAP, RAKYATSULSEL - Organisasi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Keluarga Massenrenpulu (HIKMA) Kabupaten Sidrap gelar pelantikan pengurus periode 2023 - 2028, yang berlangsung di Aula Gedung Universitas Ichsan, Jalan Jendral Sudirman, Kelurahan Majjelling Wattang, Kecamatan Maritengangae Kabupaten Sidrap, Minggu (08/01/2023).

Pelantikan Pengurus DPD HIKMA Sidrap ini mengangkat tema "Dengan Semangat Tobana Kita Tumbuh Kembangkan Persaudaraan yang Harmoni dan Memberi Kontribusi Positif Demi Kejayaan HIKMA".

Tampak hadir dalam kegiatan ini, Sekertaris Daerah Sidrap Dr. Ns. H. Basra, S.Kep. M.Kes., Bupati Enrekang, Drs. H. Muslimin Bando., Kepala Dinas Sosial Kabupaten Sidrap Soalihin, Lurah Pangkajene Irham Imran, sekertaris DPD HIKMA Sidrap Drs. Fachri Rahman, sekertaris Jendral DPD HIKMA Ophan Lamara, Ketua Umum DPP HIKMA H. Andi Rukman N Karumpa, Ketua DPW HIKMA Sulsel Ir. HAM Ansar Mangopo, Ketua DPD HIKMA Sidrap Ir. H. Imran Abidin, beberapa Anggota DPRD Sidrap, tokoh agama, tokoh pemuda, dan seluruh Pengurus dan anggota DPD HIKMA Sidrap.

Sementara Ketua DPD HIKMA Sidrap Ir. H. Imran Abidin dalam sambutanya mengatakan, jika berbicara masalah HIKMA Sidrap, maka kita tidak berbicara masalah batas wilayah.

"Sebab kalau kita pakai bahasa batas wilayah, cuma ada kurang lebih 7.500 penduduk Sidrap yang berasal dari kabupaten Enrekang, tapi kalau kita berbicara dari segi kerajaan ada kurang lebih 20 ribu sampai 30 ribu orang Enrekang," ujarnya.

Sementara Bupati Enrekang, Muslimin Bando dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada DPD HIKMA Sidrap yang telah mengundang untuk datang menghadiri dan melihat langsung pelantikan.

Bupati Enrekang dua periode ini pun berharap agar kiranya Hikma Sidrap dapat bersinergi dengan pemerintah setempat untuk membangun Sidrap lebih maju.

Sekretaris Daerah Kabupaten Sidrap Dr. Ns. H. Basra, S.Kep. M.Kes pada kesempatan yang sama menyampaikan selamat atas dilantiknya Ir. H. Imran Abidin, sebagai Ketua DPD HIKMA Sidrap periode 2023 - 2028.

"Kami berharap agar kiranya HIKMA Sidrap bisa bersinergi untuk membangun Sidrap lebih maju dan memberikan ide-ide yang membangun," singkatnya. (*)

  • Bagikan