MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Makassar bakal menggelar rapat koordinasi (rakor) membahas optimalisasi pendapatan 2023. Apalagi, target terbilang cukup tinggi. Rp2 triliun.
Kepala Bapenda Kota Makassar, Firman Hamid Pagarra mengatakan, rapat ini bukan pertama kali dilaksanakan, tetapi menjadi agenda rutin. Di mana, seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) termasuk perusda menangani retribusi dikumpulkan.
Immank--sapaan akrabnya mengatakan, rakor ini akan membahas potensi pendapatan di Kota Makassar. Seperti pembahasan retribusi sampah dan retribusi pembayaran lain-lainnya disetiap OPD.
"Itu yang akan kami sinergikan bersama sama. Sehingga pemaparan masing-masing OPD atau perusda yang menangani retribusi," ujar Immank, Kamis (19/1).