"Hanya saja secara resmi kampanye itu nanti pada waktu yang ditentukan selama 75 hari. Tapi realitanya kan mereka ini sudah bekerja lebih awal. Bagi Golkar itu tidak ada masalah, lebih singkat justru lebih baik karena itu akan mengurangi pembelahan sosial di masyarakat kita," tegasnya.
Terpisah, Sekertaris DPD II Golkar Luwu Utara, Amrillah To Dewi menjelaskan, Golkar Kabupaten Luwu Utara tetap memaksimalkan Konsolidasi Partai. Memperhatikan tahapan Pemilu 2024 yang telah berjalan.
"Sesuai petunjuk ibu ketua (Indah Putri Indriani) Golkar Luwu Utara akan intensi menggerakan infrastruktur partai hingga tingkat pimdes dan pimlur. Kita akan menyentuh kader partai tingkat bawah dengan mengadakan pendidikan politik di semua Dapil yang ada di Luwu Utara," ungkapnya. (Fahrul/Raksul/B)