KPU Sulsel Cari 27.793 Petugas Pantarlih

  • Bagikan
Ilustrasi.

"Tapi inti yang akan dikerja Pantarlih untuk mencoklik saja. Sangat mudah," tambah Koordinator Divisi Perencanaan, Data, dan Informasi KPU Makassar, Romy Harminto.

Romy mengatakan, Makassar membutuhkan 4.170 Pantarlih. Itu berdasarkan jumlah TPS sebanyak 4.170 yang berasal dari pemetaan DP4 Makassar, 1.059.754 pemilih.

"Data tersebut yang akan kita coklit di 153 kelurahan. Maka kita menantang anak muda Makassar untuk bergabung," katanya.

Anggota KPU Makassar, Endang Sari mengatakan, Pantarlih ini kata dia akan bekerja selama dua bulan. Gajinya Rp1 juta dengan syarat mudah, usia minimal 17 tahun, cukup ijasah SMA sederajat, dan bebas dari keterlibatan partai politik.

"Jumlah itu disesuaikan dengan jumlah TPS yang ada di Kota Makassar. Jadi setiap TPS, diisi oleh satu anggota Pantarlih. Sehingga yang direkrut memang ialah yang tinggal di dekat TPS," kata Endang Sari.

Endang mengatakan, Pantarlih direkrut oleh PPS. Pendaftarannya sangat mudah, tak ada seleksi tertulis dan wawancara. Hanya penelitian berkas saja.

Sesuai PKPU Nomor 8 Tahun 2022, Pantarlih bertugas melakukan penelitian dan juga pencocokan untuk data pemilih yang ada. Lalu membantu pekerjaan KPU, PPK dan PPS dalam melakukan pemutakhiran data pemilih dan penyusunan data.

Pantarlih juga harus menyampaikan hasil dari pencocokan yang dilakukan mengenai data pemilih kepada PPS. Selanjutnya menyerahkan tanda bukti jika sudah terdaftar kepada pemilih.

  • Bagikan

Exit mobile version