Basarnas dan BPBD Sulsel Turunkan Tiga Tim Serta 10 Unit Perahu Karet Evakuasi Warga Terdampak Banjir

  • Bagikan
Kepala Basarnas Sulsel, Djunaidi

"Kami juga berharap agar masyarakat yang terdampak banjir bisa segera melakukan evakuasi mandiri sebelum air terlampau tinggi," sebutnya.

Terpisah, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulsel juga menurunkan 10 unit perahu karet untuk mengevakuasi warga yang terjebak banjir di Kota Makassar. Perahu ini disebar ke beberapa titik bajir.

“Ada 7 perahu yang kami sebar, ada 3 di Manggala, 2 di Tamalate, dan 2 lagi di Biringkanaya. Semua kecamatan yang kantong banjir,” kata Kepala BPBD Sulsel, Amson Padolo.

Sementara untuk 3 perahu lagi di antaranya 1 perahu ada di Jalan Nuri, dan 2 perahu di Tamala'lang. Perahu tersebut disebar untuk menjangkau semua masyarakat yang ada.

“Kami juga sudah melakukan koordinator dengan Basarnas, Tim SAD, Pemda kabupaten/kota termasuk kecamatan untuk melakukan tindakan tanggap darurat apabila terjadi bencana,” pungkasnya. (Isak Pasabuan/B)

  • Bagikan

Exit mobile version