Cuaca Ekstrem, BPBD Sulsel Minta Warga Melapor Jika Butuh Penanganan Bencana

  • Bagikan
Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Sulsel Amson Padolo

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Sulsel Amson Padolo mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan sekaitan dengan Peringatan Dini Cuaca Ektrem diperkirakan sampai pada 23 Februari 2023.

Kata dia, upaya antisipasi terhadap bencana hidrometeorologi ini mesti dilakukan secara bersama Pentahelix yaitu sinergi semua lapisan masyarakat.

"Kami saat ini dalam persiapan Operasi Tanggap Darurat," ucap Amson, Jumat (17/2).

Ia menuturkan, koordinasi yang baik juga merupakan satu langkah yang memang perlu diperhatikan, apalagi saat ini beberapa wilayah di Sulsel mengalami banjir.

"Masyarakat segera melaporkan ke aparat pemerintah setempat apabila memerlukan bantuan dan penanganan terhadap dampak cuaca buruk ini," tegasnya.

  • Bagikan

Exit mobile version