“Tentu ini adalah sebuah kesyukuran yang luar biasa. Prinsipnya meski kita sudah ada di tahap ini bukan berarti akan berhenti untuk terus memperbaiki. Mempertahankan untuk menjadi yang terbaik itu bukan pekerjaan mudah,” tutup Guru Besar FEB UMi itu.
Berikut daftar kategori dan apresiasi yang diraih oleh UMI pada acara Apresiasi LLDkti IX tahun 2022 Terbaik 1 Perguruan tinggi dengan jumlah judul penelitian terbanyak yang memperoleh hibah similitabmas/bima kategori perguruan tinggi yang mengelola program studi akademik.
Kemudian, Terbaik 2 Perguruan tinggi dengan jumlah judul pengabdian terbanyak yang memperoleh hibah simlitabmas/bima kategori perguruan tinggi yang mengelola program studi akademik.
Terbaik 1 Sistem Pembelajaran daring kategori perguruan tinggi akademik. Terbaik 1 Perguruan tinggi dengan kinerja kemahasiswaan terbaik. Terbaik 1 perguruan tinggi dengan perolehan guru besar terbannyak tahun 2022.
Apresiasi PTS dengan tema Pelaporan Tracer Study Terbaik. Aresiasi perguruan tinggi swasta yang mendukung Pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU) LLDikti dengan Peringkat Akreditasi Unggul. Dosen Penerima SK Jafung Guru Besar termuda tahun 2022 Prof Zakir Sabara ( GB Fak Teknologi Industri UMI) dan Apresiasi Pimpinan Perguruan Tinggi yang Inovatif. (*)