Safari Zikir, Taufan Pawe Turun Zikir Bersama Warga di Masjid Terdampak Banjir

  • Bagikan

PAREPARE, RAKSUL- Wali Kota Parepare, HM Taufan Pawe meluangkan waktu turun langsung melakukan zikir bersama warga Lontangnge, Kelurahan Watang Bacukiki, Kecamatan Bacukiki, Kota Parepare, Kamis, (23/2/2023). 

Lontangnge ini merupakan lokasi terdampak banjir pada pristiwa pada November 2022 dan Januari 2023 lalu. 

Zikir bersama dalam program safari zikir ini dipandu oleh Tim safari Zikir Pemerintah Kota Parepare. 

Meski sederhana, namun zikir itu berlangsung khidmat. Ceramah yang diulas oleh ustadz H Basit Mubarak, LC., menggugah qalbu terkait  hikmah dari bencana banjir yang menerjang kota Parepare, termasuk Lontangnge. 

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe pun memberi penguatan atas hikmah bencana yang menimpa. 

"Hati saya tergerak untuk hadir di tempat ini," ujar Taufan Pawe. 

Taufan Pawe juga mengapresi perkembangan masjid Baitul Mina, yang diketahui sudah berlantai dua itu.

Sebagai salah satu donatur pada pembangunan masjid itu, Taufan Pawe juga meminta Kabag Kesra unyuk mengusulkan agar masjid tersebut dapat mendapat bantuan dana hibah. 

"Syukur alhamdulillah perkembangan masjid ini cukup menggembirakan. Saya  ingin masjid ini diusulkan untuk dapat dana hibah agar fungsinya dapat tercapai," ujar Taufan di depan para jemaah yang juga dihadiri sejumlah Kepala SKPD Pemkot Parepare ini. 

Pada Kamis malam berikutnya, safari zikir Pemkot Parepare akan dilanjutkan di masjid Tegal, salah satu daerah terdampak banjir di Parepare. (*)

  • Bagikan