PAREPARE, RAKSUL- Pembina Majelis Anak Sholeh (MAS) Parepare, Hj Erna Rasyid Taufan melepas kegiatan pawai Taa'ruf di Lapangan Andi Makkasau, Kota Parepare, Jumat, 24 Februari 2023.
Kegiatan yang diikuti 61 TK/RA dengan melibatkan murid, guru, dan orangtua ini dilakukan dalam rangka menyemarakkan HUT Kota Parepare ke-63.
Ketua Majelis Anak Sholeh, Muhammad Saleh mengatakan Pawai Taa'ruf kali ke-2 ini dilakukan setelah Khataman Qur'an di masjid Terapung pada pertengahan bulan Februari 2023, lalu.
"Ada sekitar 3.000 orang tumpah ruah di lapangan Andi Makkasau sebagai tempat start dan finish di depan Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Parepare," ujar Muhammad Saleh.
Pawai taa'ruf lanjut dia mengusung tema 'Aku Berbeda tetapi Aku Tetap Satu NKRI'. "Tema diterjemahkan peserta dengan menampilkan pakaian adat, pakaian profesi yang bukan hanya anak didiknya, tetapi ditunjukkan pula oleh orang tua," jelasnya.
Pembina Majelus Anak Sholeh, Erna Rasyid Taufan memberikan semangat kepada para peserta yang antusias meski diguyur hujan berkali-kali.
Erna yang juga Bunda Paud Parepare ini berharap, pawai ini dapat menanamkan jiwa solidaritas para murid serta memupuk kebersamaan di antara mereka. (*)