Anda ingin belajar selancar? Bisa, di hotel ini ada kelas selancar, kemudian ada paket wisata tur dengan perahu cepat, dan ada juga paket wisata petualangan alam.
Menginap di hotel ini Anda akan dikenakan biaya mulai dari Rp2,5 juta per malamnya.
5.COMO Uma Canggu
Hotel di Canggu yang satu ini sangat mewah. Anda bahkan bisa mendapat fasilitas private pool. Namanya COMO Uma Canggu. Tak hanya ada private pool, Anda juga bisa menggunakan fasilitas kolam laguna yang besar. Terapi relaksasi, kelas yoga, dan juga kelas pilates bisa Anda ikuti di hotel ini. Ingin berburu sunset yang indah? Tunggu saja di COMO Beach Club.
Berbagai fasilitas mewah bisa Anda dapatkan di hotel ini. Dan untuk hal tersebut Anda akan dikenai biaya sekitar Rp4 jutaan per malamnya.
6.Grün Canggu
Hotel Grün Canggu konsepnya sedikit berbeda dari kamar-kamar yang ada di hotel lain. Terinspirasi dari desain rumah pohon, Anda jadinya bisa menikmati pemandangan sawah yangs ejuk dan asri bahkan dari balkon kamar.
Tak hanya itu saja, Hotel Grün Canggu juga memberi pelayanan yang bagus. Di samping juga memiliki banyak spot foto instagramable nan aesthetic yang bisa dimanfaatkan untuk update di sosial media.
Kamar di Grün Canggu dibanderol dengan harga mulai dari Rp1 jutaan per malamnya.
Itu dia beberapa rekomendasi hotel di Canggu yang bisa Anda pilih. Sesuaikan saja dengan budget yang Anda miliki.
Jika ingin ke pantai, Anda bisa main ke Pantai yang ada di Kawasan Seminyak. Jaraknya kurang dari 10 km saja. Jika terasa jauh, Anda mungkin bisa mempertimbangkan untuk pindah ke hotel di Seminyak. Di sana juga banyak hotel yang bisa dipilih. Dari yang harganya murah hingga mahal. Lagi-lagi, sesuaikan saja dengan budget yang Anda miliki.
Ayo rencanakan liburan ke Bali sekarang juga. Dan jangan lupa, gunakan aplikasi Traveloka. (*)