MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Sulawesi Selatan bakal dihelat bersamaan dengan Pilkada Serentak pada 2024 nanti.
Meskipun hajatan politik lima tahun sekali itu masih menyisakan waktu yang cukup lama, namun sejumlah tokoh mulai menyiratkan ketertarikannya ikut bertarung pada Pilgubl Sulsel 2024.
Kabar teranyar datang dari tokoh muda, Ryan Latief. Pengusaha muda asal Sulawesi Selatan itu menyatakan kesiapannya maju pada Pilgub Sulsel 2024.
Ryan Latief saat ini diketahui merupakan bakal calon legislatif (bacaleg) dari Partai Gerindra untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Sulsel.
Ditanyai soal langkah politiknya setelah melakukan safari politik di berbagai daerah di Sulawesi Selatan, dan jika diminta maju pada Pilgub Sulsel 2024 oleh masyarakat, caleg dengan tagline "Anak Pakampoeng"menyatakan bersedia dan bakal mempersiapkannya.
"Saya kira kalau ada tawaran dari masyarakat, tim relawan dari beberapa daerah, mengapa tidak. Anak Pakampoeng siap untuk maju," kata Ryan.
Dorongan maju dalam kontestasi Pilgub Sulsel memang sudah menyuara dari berbagai relawan di daerah saat Rtan Latief melakukan kunjungan, khususnya di Luwu Raya.
Ryan Latief dinilai oleh punya solusi tepat dalam mengatasi masalah ekonomi masyarakat Luwu Raya. Kualitas dirinya dianggap melebihi seorang gubernur atau kepala daerah.
Pendapat tersebut disampaikan Relawan RL7 bernama Mahmuddin. Pada tatap muka di Cilallang, Sabtu (7/1/2023). Ia memuji gagasan Ryan Latief yang memahami kondisi sosial dan ekonomi masyarakat Luwu.
"Pak Ryan Latief kelihatan cerdasnya. Konsep pembangunan yang ditawarkan beliau ini sangat cocok untuk Luwu Raya, khususnya di Kabupaten Luwu. Kalau dipikir-pikir, beliau lebih layak jadi gubernur daripada anggota dewan," tutur Mahmuddin.
Calon lainnya juga mengemuka bakal maju di Pilgub Sulsel, Walikota Makassar Dannya Pomanto. Sejumlah dukungan dari pihak lain diklaim sudah banyak sehingga pria yang akrab disapa DP ini diprediksi akan ikut bertarung di Pilgub Sulsel 2024.
Satu fiigur yang juga dikaitkan akan maju calon Gubernur Sulsel yakni Ilham Arief Sirajuddin. Dengan tagline Gubernurku, Ilham Arief Sirajuddin (IAS) menegaskan keinginannya maju sebagai calon gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) 2024 mendatang. IAS menyebut Partai Golkar menjadi kendaraannya. (*)