PBB Sulsel Ingin Tampil Percaya Diri di 2024

  • Bagikan

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Bulan Bintang (PBB) Sulsel optimis bisa tampil maksilmal pada pemilu 2024 dengan mendudukkan kadernya di DPRD 24 kabupaten/kota.

Tetapi, langkah itu bisa saja menjadi rintangan berat. Pasalnya, beberapa kadernya hijrah ke Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan jabatan sebagai dewan pakar.

Mereka ialah Anwar Enre, ia sebelumnya sebagai di posisi Wakil Ketua PBB Sulsel dan ada juga dan Haris Abdulrahman sebagai mantan pertimbangan wilayah PBB.

Ketua DPW PBB Sulsel, Badaruddin Puang Sabang menegaskan, meski beberapa kader pindah, tetapi ia mengaku jika partainya masih digeluti beberapa tokoh dan figur lainya.

Bahkan, kata dia, ada pula beberapa pengurus dari partai lain bergabung di PBB Sulsel.

"Meskipun ada kader PBB pindah ke partai lain. tetapi sejujurnya ada juga kader parpol lain juga gabung ke PBB, dan dia memperkuat basis kita untuk pileg dan pilkada 2024 di Sulsel," bebernya, Selasa (28/3/2023).

Meski demikian, saat dimintai inisial figur tersebut, Badaruddin Ia enggan membeberkannya. Menurutnya, hal itu hanya menjadi konsumsi internal partainya.

Bergabungnya figur-figur yang berasal dari parpol lain, lanjut Badaruddin, pihaknya semakin percaya diri jika ke depan PBB Sulsel akan meraih target sesuai kursi yang diharapkan kader di semua tingkatan.

  • Bagikan