MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Sulsel, Rusdi Masse (RMS) telah mempersiapkan Ketua DPD NasDem Luwu Utara, Putriana Hamda Dakka untuk maju sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) 2024
Putri Dakka sapaan Putriana Hamda Dakka akan maju DPR RI melalui Daerah Pemilihan (dapil) Sulsel III yang meliputi Kabupaten Sidrap, Pinrang, Enrekang, Tana Toraja, Toraja Utara, Luwu, Luwu Timur, Luwu Utara dan Kota Palopo.
Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse (RMS) mengatakan Putri Dakka sosok yang sangat dibutuhkan menjadi perwakilan masyarakat yang berada di Dapil Sulsel III.
"Terlepas ini adalah perintah partai, Kakak Putri Dakka ini maju DPR RI juga karena masyarakat yang butuh ada sosok mau peduli orang banyak," kata RMS.
Dirinya menyebutkan bagi masyarakat dapil Sulsel III khususnya Luwu Raya, nama Putri Dakka sudah tidak asing lagi. Jauh sebelum dirinya menjadi Ketua DPD NasDem Luwu Utara, Putri Dakka dikenal sosok yang sangat peduli, tanpa harus membedakan siapa warga tersebut.
"Putri Dakka sudah terbukti selama ini kerja sosial tidak membeda-bedakan. Jangan ada yang sekarang (DPR RI) peduli dengan masyarakat tertentu saja," jelasnya.
Sekadar informasi, beragam aksi nyata sosial yang dilakukan Putri Dakka selama ini. Diantaranya adalah Jumat Berkah, memberdayakan pengangguran dengan cara memberi bantuan modal kerja, membangkitkan UMKM, dan lainnya.
Putri Dakka mengatakan setelah mendapat perintah langsung dari Partai NasDem, khususnya Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse dirinya segera bergerak.
"Bismillah, ini adalah perintah partai dan karena untuk mengakomodir kepentingan masyarakat kecil yang selama ini,," singkat Putri Dakka. (Fahrullah/B).