PKK Sulsel Gandeng YKAKI Sosialisasi dan Edukasi Soal Kanker Tulang pada Anak

  • Bagikan
Ketua Tim Penggerak PKK Sulsel, Naoemi Octarina Beri Sambutan Acara Sosialisasi dan Edukasi Kanker Pada Anak. (Abu/A)

Menurut Ira Soelistyo, YKAKI ini didirikan oleh para orang tua, simpatisan dan pemerhati, guna memberikan pemahaman edukasi kepada masyarakat sebagai upaya promotif dan preventif untuk berbagai jenis kanker.

Selain itu, kata Ira Soelistyo, misinya adalah mendirikan rumah singgah bagi anak-anak yang membutuhkan dan juga sekolah bagi anak-anak yang sedang dalam perawatan.

"YKAKI ini telah memiliki delapan cabang, salah satunya di Jakarta. Dimana kami semua memiliki visi dan misi yang sama yaitu setiap anak Indonesia yang menderita kanker tanpa melihat status sosial, agama dan sebagainya untuk diberikan bantuan untuk tinggal di rumah singgah dan mendapatkan pengobatan di kota-kota tersebut," ujarnya.

Ira Soelistyo berharap agar keberhasilan pengobatan kanker selalu dapat ditingkatkan. Tentu akan terlaksana dengan kerjasama semua pihak. (Abu Hamzah/B)

  • Bagikan

Exit mobile version