MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua DPC Gerindra Toraja Utara, Frederk Victor Palimbong sudah intens membangun komunikasi dengan Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) dan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) mereka untuk melakukan sosialisasi demi menghadapi Pemilu 2024 mendatang.
Wakil bupati Toraja utara ini menyebutkan selain mensosialisasikan dirinya sebagai Bacaleg partai Gerindra, kata Dedy Palimbong sapaan Frederk Victor Palimbong, mereka juga harus mensosialisasikan Prabowo sebagai Calon Presiden (Capres).
"Mereka (Bacaleg) harus memiliki kesiapan dan komitmen yang kuat sampai tingkat ranting untuk memenangkan Pileg dan tentu saja juga Prabowo sebagai Presiden," kata Frederk Victor Palimbong.
Bahkan saat ini Dedy Palimbong sudah menyampaikan dalam beberapa kesempatan agar bakal calon legislatif (Bacaleg) selain mensosialisasikan dirinya akan maju, nama Prabowo juga harus diikutkan.
"Jadi kami meminta kepada kader maupun Bacaleg saat memasang alat peraga foto ketua umum pak Prabowo juga harus ada," tegasnya.
Dirinya juga menyebutkan mensosialisasikan nama Prabowo tidak sulit karena Menteri Pertahanan (Menhan) Indonesia tersebut sudah dikenal oleh masyarakat luas. Terutama di Toraja Utara.
"Tinggal bagaimana kader memberikan keyakinan jika pak Prabowo calon Presiden yang bisa melanjutkan kepemimpinan pak Jokowi, apalagi beliau saat ini termasuk mentri pak Jokowi," bebernya.
Disinggung soal pendaftaran Bacaleg ke KPU tinggal beberapa hari, Dedy Palimbong menyebutkan saat ini sudah hampir rampung yang pastinya semua Daerah Pemilihan (Dapil) bisa dia penuhi.
"Belum 100 persen, tinggal beberapa saja, tapi kami yakin bisa terpenuhi sebelum 1 Mei," jelasnya. (Fahrul/B)