KPU Enrekang Harap Partisipasi Pemilih Meningkat

  • Bagikan
SOSIALISASI. Suasana daerah pemilihan (Dapil) dan alokasi kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Jumat (28/4/2023). FADLI/RAKYATSULSEL

ENREKANG, RAKYATSULSEL - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Enrekang menggelar sosialisasi daerah pemilihan (Dapil) dan alokasi kursi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Jumat (28/4/2023).

Kegiatan itu, dihadiri Bawaslu Enrekang, forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda), perwakilan TNI-Polri, partai politik, akademisi, serta tokoh masyarakat.

Selain terlihat juga tokoh agama, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan perwakilan organisasi masyarakat.

Ketua KPU Enrekang, Haslipa mengungkapkan, tidak ada perubahan jumlah dapil dan alokasi kursi pada Pemilu 2024.

Ia menjelaskan, pada pelaksanaan Pemilu 2024, masih terdiri dari tiga dapil. Dapil 1, Kecamatan Maiwa, Cendana dan Enrekang dengan alokasi 10 kursi.

Dapil dua meliputi kecamatan Anggeraja, Baraka, Malua, Buntu Batu dan Kecamatan Bungin dengan alokasi 11 kursi.

Kemudian di dapil tiga meliputi Kecamatan Alla, Masalle, Curio dan Baroko dengan alokasi sembilan kursi.

Haslipa berharap agar kegiatan ini bisa tersosialisasi secara luas agar maayarakat bisa menyalurkan hak pilihnya dengan baik.

"KPU dengan bantuan tim ad hoc berusaha menyasar pemilih termarjinalkan, perempuan dan disabilitas," katanya.

Selain itu, Haslipa juga meminta peningkatan partisipasi pemilih dengan mendorong keterlibatan semua pihak untuk bersinergi dalam sosialisai kepada masyarakat.

"Pemilihan ini tidak akan berjalan baik dan mendatangkan partisipasi pemilih yang besar tanpa keterlibatan semua satakeholder," pungkasnya. (Fadli/B)

  • Bagikan

Exit mobile version