Menanggapi perihal video viral itu, Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Komang Suartana mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait pengakuan pria misterius tersebut.
"Masih di lidik kebenarannya dari omongan orang ini, kita TNI-POLRI tetap solid," kata Komang kepada wartawan saat dikonfirmasi, Rabu (3/5/2023).
Komang juga membantah perihal adanya pelaku penyerangan beberapa titik fasilitas polisi di Kota Makassar yang diamankan polisi. "Enggak ada (Tidak ada)," tandasnya.
Sekadar diketahui, Orang Tidak Dikenal (OTK) menyerang sejumlah fasilitas milik polisi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Mobil hingga Pos Lalu Lintas (Lantas) pun dibakar para OTK, Jumat (14/4/2023) dini hari.
Dari informasi, ada beberapa titik aksi perusakan yang dilakukan para OTK tersebut.
Dari beberapa video beredar para OTK ini menggunakan kendaraan roda dua, jumlahnya pun mencapai ratusan orang.
Adapun aksi perusakan terjadi mulai dari Pos Lantas Pertigaan Jalan Alauddin-Pettarani, Pos Lantas dan Musala Presisi Fly Over, mobil tahanan yang terletak di depan Polres Pelabuhan Makassar, mobil patroli Polsek Soekarno-Hatta (Soeta) Polres Pelabuhan Makassar, dua mobil dinas Polri milik Polrestabes Makassar. (*)