- Lewat Kegiatan Workshop Maksimalkan IKM
PAREPARE, RAKSUL- Dalam rangka menyemarakkan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023, Smart Learning and Character Center (SLCC) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) kota Parepare menggelar Workshop Berbagi Praktik Baik.
Workshop ini dilakukan untuk menguatkan Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) sebagaimana tema Hardiknas 2023 “Bergerak Bersama Sekarakkan Merdeka Belajar” yang digelar di Balai Ainun, Sabtu (6/5/2023).
Ketua Panitia kegiatan Muzakkir Damir menjelaskan, dalam workshop ini melibatkan Ketua, Sekretaris ranting PGRI untuk bisa berbagi praktik baik seputar IKM.
"Melalui workshop ini kita berharap teman-teman guru terwadahi untuk berbagi praktik baik seputar IKM dalam rangka memperingati Hardiknas 2023, " ujar Tamrin, Ketua SLCC PGRI Kota Parepare.
Dengan diselenggarakannya Workshop ini kata dia, berharap ke depan semua sekolah sudah dapat menerapkan Kurikulum Merdeka (IKM) yang memberi dampak dalam transformasi pendidikanmemerdekakan murid.
"Kegiaran ini kami laksanakan untuk menjawab sebagai persiapan semua sekolah dalam melaksanakan IKM. Mereka harus paham tentang tentang IKM dari teman-teman guru yang sudah menerapkan di sekolahnya," tandasnya.
Harapan senada juga dikatakan Ketua PGRI Kota Parepare yang juga Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kota Parepare, HM Makmur.
Dia berharap, pagelaran workshop itu bisa menjadi wadah dalam menguatkan peran-peran guru dalam memaksimalkan IKM di sekolahnya melalui kegiatan berbagi praktik baik.
"Momentum bulan pendidikan ini kita isi dengan agenda-agenda yang produktif, terkait dengan berbagai praktik IKM yang memang selama ini menjadi PR kita bersama. Dengan bergerak bersama tentu kita bisa memaksimalkan IKM yang tujuannya adalah untuk peningkatan kualitas pendidikan kita di momentum bulan pendidikan,” urai eks Kepala Sekolah berprestasi ini.
Dalam kegiatan Workshop yang digelar di Gedung Balai Ainun Parepare, Sabtu, 6 Mei 2023 ini sebanyak lima orang guru baik dari tingkat SD, SMP, maupun SMA/SMK dari berbagai ranting ini menjadi inspirator dalam berbagai materi penguatan IKM. (*)