Musa Salusu Mantap Tarung Rebut Kursi DPD RI Dapil Sulsel, Ini Keunggulannya

  • Bagikan

Faktor yang paling menguntungkan bagi Musa Salusu adalah karena posisi dan pelayanannya sebagai Ketua Sinode Gereja Toraja selama 10 tahun yang berjalan dengan baik dalam masa kepemimpinannya.

"Ia mampu berjejaring baik ditingkat regional maupun nasional. Olehnya itu, wajar ketika kehadiran beliau dalam kontestasi DPD saat ini dianggap sebagai representasi masyarakat Kristen di Sulawesi Selatan," papar Gempur.

Bahkan dalam posisi Musa Salusu saat ini selaku Ketua FKUB Toraja Utara, dia mendapat sentimen positif dari semua kalangan lintas agama di Sulawesi Selatan.

"Karena beliau mampu memperlihatkan kehidupan harmonis antar umat beragama di Toraja dalam nilai-nilai pemikiran moderasi beragama," pungkasnya.

Kedatangan Musa Salusu ke KPU Sulsel turut didampingi, Agustinus, Bendahara Umum Pengurus Pusat PKB-GT, Pdt. Aser Ilu selaku Ketua Tim Relawan MS, Pdt. DR. Markus Lolo, direktur eksekutif program pasca sarjana STT Intim Makassar, Maga Pagiling relawan MS Makassar serta beberapa relawan lainnya. (*)

(FAJAR)

  • Bagikan