GOWA, RAKYATSULSEL - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gowa mengapresiasi capaian kinerja Pemkab Gowa yang tertuang dalam Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Bupati Gowa Tahun 2022.
Hal ini disampaikan oleh Juru Bicara Panitia Khusus (Pansus) DPRD Gowa, Abd Razak saat membacakan rekomendasi DPRD terhadap LKPj tersebut pada Rapat Paripurna di Ruang Rapat DPRD Gowa, Senin (15/5).
"DPRD memberikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Gowa khususnya pada capaian penghargaan sebanyak 179 di tingkat internasional, nasional, dan provinsi yang menggambarkan kinerja Pemkab Gowa semakin baik dalam mewujudkan Kabupaten Gowa dan masyarakat yang semakin sejahtera," ungkapnya.
Tak hanya itu, dirinya juga menyebutkan, indikator keberhasilan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa juga digambarkan pada capaian indikator makro pembangunan, seperti IPM Gowa yang mencapai 70,99 poin atau meningkat 1,00 jika dibandingkan pada tahun 2021.
Begitupun pada tingkat pengangguran terbuka yang mengalami penurunan sebesar 0,4 persen pada tahun 2021 di mana dari 4,30 persen menjadi 3,26 persen di tahun 2022 ini pencapaian tersebut melampaui target RPJMD yaitu 5,2 persen.
Sehingga upaya pemerintah kita memberikan apresiasi terhadap keberhasilan dari pemerintah dalam menurunkan angka pengangguran di Kabupaten Gowa.