Gagasan untuk menyusun Disertasi dengan tema kepemimpinan strategis itu sendiri, tak lepas dari kiprah dan pengalaman Jenderal Dudung selama bertugas di dunia militer.
Ia berharap buku ini dapat bermanfaat bagi masyarakat luas, khususnya generasi muda.
Usai bedah buku, Ketua Umum PP Muhamadiyah Haedar Nashir menyatakan buku yang ditulis Jenderal TNI Dudung Abdurachman ini, poin pentingnya adalah menghasilkan energi kebaikan.
“Ini sebenarnya tipologi dari kepemimpinan profetik. Yakni kepemimpinan yang religius, spiritual tetapi membangkitkan nilai-nilai positif bagi kehidupan. Di dalam Al-Qu’ran ada ayat yang sangat bagus, Surat Al-Isro Ayat 7, yang berbunyi jika kamu berbuat baik, kebaikan tersebut akan terpantul kepada diri dan semesta. Begitu juga sebaliknya, jika kamu berbuat jahat, kejahatan itu akan kembali kepada dirimu sendiri,“ ungkap Haedar Nashir.
Dalam acara peluncuran dan bedah buku ini juga, dilakukan penyerahan buku secara simbolis dari penerbit kepada Jenderal Dudung, serta dari Jenderal Dudung kepada tamu yang hadir.