MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Dr. Ir. Husain Syam, melantik sejumlah pejabat di lingkungan UNM, yang berlangsung di Ballroom Teater Menara Pinisi UNM, Senin (29/5/2023).
Pada kesempatan itu, dilakukan juga penandatanganan serah terima jabatan dan pengambilan sumpah kepada 134 PNS baru.
Sementara ada sejumlah wakil dekan yang dirotasi yang tersebar di beberapa fakultas. Termasuk pergantian ketua jurusan, ketua prodi, dan lembaga penelitian dan pengabdian masyarakat, dan jabatan lainnya di lingkup UNM.
Rektor UNM dalam sambutannya menyampaikan pergantian pejabat dan penyegaran organisasi merupakan hal lumrah dan biasa dalam dinamika suatu perguruan tinggi.
“Sebagai bagian dari organisasi yang sehat dalam pergantian pejabat adalah hal lumrah dan biasa, bisa karena evaluasi, bisa karena di promosi, bisa karena kita mengharapkan seorang pemimpin atau akselarasi yang lebih baik,” ujarnya.
Sebab, kata Prof Husain Syam, Universitas Negeri Makassar dalam perjalanan kedepan selalu punya target yang lebih baik. Apalagi kondisi sekarang tuntutan masyarakat semakin tinggi.
“Oleh karena itu pejabat hari ini jangan sama dengan yang kemarin-kemarin, tentu harus tinggi juga kualitas layanannya di tengah tuntutan masyarakat dan zaman yang semakin tinggi,” terang Guru besar di bidang pertanian ini.
Diketahui, 134 PNS baru menerima sumpah sebagai pegawai negeri sipil. Mereka tersebar di sejumlah fakultas di UNM. Di antaranya, FMIPA 18 orang, FT 24 orang, FIK 20 orang, FIP 13 orang, FBS 13 orang, FIS-H 16 orang, FPsi 6 orang, FSD 14 orang, dan FEB 10 orang.
(FAJAR)