MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali meresmikan Monumen 4th Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) sebagai ikon baru masyarakat Kota Makassar yang berada di Center Point Of Indonesia (CPI), Makassar pada Selasa (6/6).
Monumen 4th MNEK tahun 2023 dengan bentuk bola dunia dan Komodo ini adalah hasil kerja dari prajurit TNI AL serta personel Angkatan Laut dari negara sahabat peserta the 4th MNEK 2023.
Monumen ini dibangun selama kurang lebih satu bulan di bawah pimpinan Komandan Subsatgas Engineering Civic Action Program (ENCAP) 2023 Kolonel Marinir Firman Gunawan.
Monumen tersebut dibangun sebagai bukti bahwa Angkatan Laut 36 negara peserta MNEK 2023 telah melaksanakan latihan multilateral non-perang dengan mengedepankan kerja sama maritim di Kawasan.
Selanjutnya, penanggulangan bencana serta operasi kemanusiaan guna mempererat kerja sama antara TNI AL dengan negara-negara sahabat peserta MNEK 2023.
Pembangunan monumen tersebut sekaligus menunjukkan sinergitas TNI Angkatan Laut dengan Pemerintah Daerah Kota Makassar serta Angkatan Laut negara sahabat sesuai dengan tema MNEK 2023 "Partnership To Recover And To Rise Stronger".
Dengan suksesnya Kegiatan MNEK 2023 ini, TNI AL terus mendukung program pemerintah dalam upaya mewujudkan Poros Maritim Dunia serta wujud aktualisasi kemitraan maritim dengan berbagai negara di seluruh dunia.