Perindo Sulsel Siap Kampanyekan Ganjar

  • Bagikan
Ketua DPW Perindo Sulsel, Sanusi Ramadhan memberikan arahkan kepada kader Perindo di 24 Kabupaten/kota saat rapat kerja wilayah belum lama ini.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL – Partai Perindo Sulsel siap mengkampanyekan Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (Capres) 2024. Itu setelah DPP resmi mengusung Gubernur Jawa Tengah ini bersama PDIP, PPP dan Hanura beberapa waktu lalu.

Ketua DPW Perindo Sulsel, Sanusi Ramadhan mengungkapkan, pihaknya bersiap mensosialisasikan Ganjar di 24 kabupaten/kota. Apalagi menurutnya, Ganjar tidak sulit untuk dikampanyekan karena sudah memiliki modal popularitas.

"Saya kira jelas ya, karena itu keputusan DPP. Saya kira kita tegak lurus dengan keputusan DPP. Tidak lagi berbicara menerima atau tidak, tapi memang harus dijalankan, karena itu keputusan," katanya.

Seperti diketahui, pemilu 2019 lalu Prabowo mendulang banyak suara di Sulsel. Bahkan meraih kemenangan diatas 60 persen. Saat ini juga Anies Baswedan disebut-sebut punya basis riil di Sulsel dalam menghadapi event politik 2024 mendatang.

Sanusi menuturkan, pihaknya memang masih menunggu surat perintah dari DPP dalam hal memenangkan Ganjar di Pilpres 2024. Meski begitu, Perindo Sulsel mulai bergerak untuk mendongkrak keterpilihan anggota DPR RI dua periode itu.

"Saya kira masih menunggu surat instruksinya, tapi kami sudah paham. Artinya sambil sosialisasi partai, juga sosialisasi itu (Ganjar sebagai Capres), sambil berjalanlah," ujarnya.

Rencananya, Perindo Sulsel akan membuat agenda khusus untuk membahas pemenangan Ganjar di Pilpres 2024. Itu pun setelah KPU sudah menetapkan daftar pemilih tetap (DCT) semua parpol.

"Untuk saat ini belum, kemungkinan akan ada rapat koordinasi karena kita masih menunggu bagaimana modelnya ini. Apalagi kan sekarang lagi proses pendaftaran di KPU," jelasnya.

Ketua Perindo Gowa, Makmur Mangung mengamini pernyataan Sanusi. Pihaknya juga siap memenangkan Ganjar di 18 kecamatan yang ada di wilayahnya.

"Tentu kami tegak lurus dengan keputusan DPP. Bahwa keputusan politik untuk mengusung Pak Ganjar sebagai Capres, merupakan pilihan yang tepat dan bijak," ungkapnya.

Anggota DPRD Gowa ini menilai, Ganjar ialah sosok pemimpin yang sudah terbukti kerjanya. Memiliki modal popularitas yang baik, sehingga sangat gampang untuk mengkampanyekannya di Pilpres 2024.

"Kami rasa tidak sulit untuk mensosialisasikan beliau. Nantinya para kader Perindo Gowa akan melakukan sosialisasi bahwa DPP sudah memutuskan mengusung Pak Ganjar sebagai calon presiden," kuncinya.

Diketahui, Partai Perindo resmi menyatakan dukungan terhadap Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo pada Pemilu 2024.

Dukungan terhadap Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 itu ditandai dengan penandatanganan kerja sama antara Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo (HT) dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri di Kantor DPP PDIP, Jl. Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (9/6/2023) lalu.

"Kerja sama politik ini adalah kerja sama dalam kaitannya dengan Pilpres untuk mengusung Bapak Ganjar Pranowo, memenangkan sebagai Presiden Republik Indonesia tahun 2024," imbuh HT. (Suryadi/B)

  • Bagikan