Warga Bantaeng Dikejutkan Munculnya Seekor Buaya di Pesisir Desa Papanloe

  • Bagikan
Tangkapan layar video kemunculan buaya di pesisir Desa Papanloe, Kecamatan Pa'jukukang.

BANTAENG, RAKYATSULSEL - Masyarakat Bantaeng dihebohkan beredarnya video kemunculan seekor buaya yang diduga berada di Jetty (Dermaga) PT Huadi Nickel Alloy Indonesia lebih tepatnya di pesisir pantai Desa Papanloe, Kecamatan Pa'jukukang, Kabupaten Bantaeng.

Dalam video durasi 30 detik yang beredar di media sosial WhatsApp dan Facebook serta keberadaannya dibenarkan oleh salah satu warga sekitar. Menurutnya kemunculan buaya tersebut sudah beberapa minggu belakangan.

"Sudah beberapa minggu menampakkan diri cuman hanya sekali-kali. Tapi beberapa hari terakhir sering menampakkan diri," jelas Admin Facebook Papanloe Jaya, Kamis (23/6) malam.

Menurutnya, kemunculan buaya tersebut terkadang berada di sebelah barat Jetty dan sebelah timur jetty perusahaan. Kemunculan dari dua sisi itu masih menjadi tanda tanya masyarakat terkait berapa ekor buaya yang sering bermunculan disana.

"Sampai sekarang belum diketahui secara pasti dari kemunculan-kemunculan di dua sisi ini. Apakah ada kemungkinan ada lebih dari seekor buaya. Itu yang masih simpan siur sekarang. Kalau terkait keberadaan buaya diarea pelabuhan perusahaan PT Huadi itu memang benar adanya," jelasnya dalam pesan singkat Facebook.

Sejak kemunculan buaya tersebut diduga sangat menganggu aktivitas masyarakat yang kesehariannya bekerja sebagai petani rumput laut dan nelayan.

"Berharap agar secepatnya ditindaki oleh pihak terkait. Kita khawatir hari ini atau malam ini buaya tersebut masih didalam air, hari-hari setelahnya kita tidak tahu. Bisa saja dia mulai naik ke daratan atau mengganggu aktivitas para nelayan dan pembudidaya rumput laut sekitar," kata dia. (Jejeth)

  • Bagikan