MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan se-Sulawesi Selatan menyembelih 174 hewan kurban, tahun ini. Bendahara PDIP Sulsel, Alimuddin mengatakan pemotongan hewan kurban secara serentak di seluruh Kabupaten Kota se-Indonesia. Di Makassar, kurban dipusatkan di depan Sekretariat DPD PDIP Sulsel.
"Totalnya 174 hewan kurban terdiri atas sapi 161 dan kambing 13 ekor," kata Alimuddin.
Menurut dia, seluruh hewan kurban tersebut merupakan partisipasi dari seluruh ketua dan pengurus DPD, DPC serta bakal calon legislatif.
"Ini sebagai bentuk mewujudkan solidaritas dan kepedulian partai. Daging kurban tersebut kami bagikan kepada masyarakat yang kurang mampu," ujar dia.
Sementara itu, Partai Golkar Parepare juga menggelar kurban dengan menyembelih empat sapi. Ketua Golkar Parepare, Erna Rasyid Taufan mengatakan, empat sapi sesuai dengan nomor urut partai pada Pemilu 2024.
Erna mengatakan momentum Iduladha tahun ini memberikan banyak pelajaran kepada umat Muslim tentang menguatkan kecintaan kepada Allah.
Ketua Golkar Sulsel,Taufan Pawe berharap hewan yang disembelih tersebut menjadi syafaat serta manfaat bagi yang berkurban.
"Alhamdulillah sebanyak 4 ekor sapi yang dikurbankan sama dengan nomor Partai Golkar yang berarti mewakili empat elemen yaitu tanah, api, angin, dan air," ujar Taufan.
Taufan mengatakan kebaikan dapat dilakukan kapan saja, bukan cuma saat hari raya. Menurut dia, Golkar Parepare harus bisa membantu dengan beberapa program yang bermanfaat kepada masyarakat. (suryadi-yanti/A)