Sosok Andi Sumardi Sulaiman di Mata Yasir Machmud, Selamat Jalan Kakak dan Sahabatku Tercinta

  • Bagikan
Yasir Machmud (kanan) bersama Andi Sumardi Sulaiman.

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Ketua KONI Sulsel, Yasir Machmud, merasakan duka yang mendalam atas meninggalnya Andi Sumardi Sulaiman.

Almarhum saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulawesi Selatan, telah menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Labuang Baji, Kamis (29/6) kemarin. Kepergiannya yang tiba-tiba meninggalkan kesedihan yang mendalam bagi keluarga, kerabat, dan masyarakat Sulawesi Selatan.

"Hampir setiap hari saya menyimpan kenangan indah bersama beliau, yang telah bersama-sama melalui perjalanan hidup selama belasan tahun, persahabatan dalam dunia usaha hingga ke pemerintahan," kata Yasir.

Dirinya menyebutkan Andi Sumardi Sulaiman dianggap sebagai sosok kakak, saudara, dan sahabat sejati.

"Hampir setiap hari kami berkomunikasi dan sering menghabiskan waktu bersama dalam keseharian, bahkan siang ini kami berbicara via telpon. Saya hampir tidak percaya oleh berita ini," ujar Yasir Machmud.

Mantan Direktur Utama Perusahaan Daerah Perseroan Terbatas (Perseroda) atau PT Sulsel Citra Indonesia (SCI) ini menyebutkan Andi Sumardi Sulaiman merupakan kakak kandung dari Gubernur Sulawesi Selatan dan Mantan Menteri Pertanian, dikenal sebagai sosok yang jujur, murah hati, dan penuh kasih sayang terhadap sesama.

"Tanpa memandang status sosial atau latar belakang, ia selalu siap memberikan bantuan kepada siapa pun yang membutuhkan. Keikhlasan dan dedikasinya yang tinggi dalam melayani masyarakat telah menjadikan Andi Sumardi Sulaiman sebagai panutan bagi banyak orang," bebernya.

"Beliau adalah seorang pamong senior yang selalu memberikan contoh dan saran berharga bagi saya dalam berkiprah di dunia pemerintahan. Saya masih menerapkan banyak ilmu dan nasihat yang diberikan beliau hingga saat ini," ungkap Yasir Machmud dengan penuh penghormatan. "Dia seperti kakak bagi saya," ungkapnya.

Tidak hanya Yasir Machmud dan keluarga, tetapi juga kerabat dekat dan masyarakat Sulawesi Selatan secara keseluruhan merasa kehilangan sosok yang dianggap sebagai tokoh penting di daerah.

"Andi Sumardi Sulaiman tidak pernah segan menegur atau memberikan saran di dunia birokrasi Sulawesi Selatan, terlebih lagi kepada adiknya yang menjadi gubernur. Semangat pelayanan masyarakat dengan tulus dan dedikasi yang tinggi yang telah ditunjukkan selama ini akan selalu diingat oleh semua orang," jelansya.

"Semoga almarhum diberikan tempat yang layak di sisi-Nya, dan keluarga serta orang-orang terkasihnya diberikan ketabahan dalam menghadapi cobaan ini. Selamat jalan kakak dan sahabatku tercinta, puang Sumardi, kebaikanmu tidak akan pernah habis untuk diceritakan," tutupnya. (Fahrullah/B)

  • Bagikan

Exit mobile version