PANGKEP, RAKYATSULSEL - Bupati Pangkep Muhammad Yusran Lalogau (MYL) hadiri pelantikan pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) desa dan kelurahan se-kecamatan Liukang Tupabiring.
Pengurus Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) desa dan kelurahan se kecamatan Liukang Tupabiring dilantik langsung oleh Ketua BKMT Kabupaten Pangkep, Nurlita Wulan Purnama, di pulau Balang Lompo, Kelurahan Mattiro Sompe, Kecamatan Liukang Tupabiring.
Dalam sambutannya, MYL menitipkan pesan kepada pengurus BKMT agar program yang dilaksanakan bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah baik kecamatan maupun desa kelurahan.
Kedepan katanya, MYL mengusulkan agar pelaksanaan MTQ ada cabang lomba khusus antar BKMT.
"Dengan lomba, setidaknya ada ajang silaturahmi antara BKMT dari kecamatan lainnya sekaligus bisa berbagi ilmu," katanya.
Terpisah, Camat Liukang Tupabbiring, Fitri Mubarak mengatakan, bahwa pelantikan BKMT ini diharap menjadi langkah awal dalam menyusun program keagamaan dan pembinaan masyarakat yang sejalan dengan program pemerintah kabupaten.
"Insya Allah kedepannya kegiatan keagamaan yang dilakukan melalui BKMT dapat mewujudkan Liukang Tupabbiring Religius yang sejalan dengan program Dasa Cita Pangkep Hebat," singkat Fitri Mubarak.
Usai pelantikan pengurus BKMT, Bupati MYL menyalurkan insentif ketua RT/RW, guru mengaji, pemandi mayat dan imam masjid. Tidak hanya itu insentif juga diserahkan kepada kader posyandu di kelurahan Mattiro Sompe dan Mattiro Bintang. (Atho)