Prabowo dan Ganjar Dikonfirmasi Hadir Pada Rakernas APEKSI

  • Bagikan
Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Bakal Calon Presiden Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo dikonfirmasi akan hadir pada rangkaian kegiatan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVI APEKSI 2023 di Upperhilss Convention Hall pada tanggal 13 Juli 2023 mendatang. 

Kehadiran dua tokoh nasional tersebut, akan memaparkan gagasan-gagasan mereka pada diskusi panel dengan tema "Indonesia dan Tantangan Pembangunan Kota di Masa Depan". 

"Akan menyampaikan gagasannya yakni pak Prabowo dan pak Ganjar Pranowo. Insha Allah, sudah menyatakan hadir," terang Ketua Umum APEKSI, Bima Arya, saat ditemui di Tokka Tena Rata Kabupaten Maros, Selasa (11/7). 

Sedangkan untuk Anies Baswedan yang diwacanakan akan hadir, kata Wali Kota Bogor ini, masih menunggu konfirmasi.

Karena, Anies saat ini masih berada di Arab Saudi menjalani ibadah haji yang direncanakan akan bertolak ke Indonesia pada tanggal 12 Juli dini hari. 

"Tentu kami berharap bisa memungkinkan. Jadi kami masih berharap ada konfirmasi beliau," terang Bima Arya.

Tak hanya itu, mengenai Presiden RI Joko Widodo yang dijadwalkan akan pembukaan kegiatan Rakernas XVI APEKSI 2023 masih menunggu konfirmasi hingga saat ini. 

Meski begitu, Bima Arya menyebut memahami dengan kondisi tersebut mengingat jadwal presiden memang padat. 

"Sampai saat ini konfirmasi dari presiden belum kami terima tetapi kami memahami kalau ada agenda lain," ucap Bima Arya. 

Ia menyebut jikalau presiden Joko Widodo berhalangan hadir nantinya akan diwakili oleh Dirjen Menteri Dalam Negeri untuk membuka kegiatan Rakernas XVI APEKSI 2023. 

"Mungkin oleh dirjen Mendagri," tutup Bima Arya. (Shasa/B)

  • Bagikan