HBA ke-63, Kajari Takalar Paparkan Capaian Kinerjanya

  • Bagikan
Jajaran Kejari Takalar

TAKALAR, RAKYATSULSEL -Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) yang ke-63 tahun yang jatuh pada 22 Juli, Kejaksaan Negeri (Kejari) Takalar memaparkan capaian kinerjanya periode Januari 2023 hingga juli .

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Takalar, Tenriawaru didampingi para Kepala Seksi (Kasi) Kejari Takalar menyampaikan capaian kinerja bawahannya di masing- masing bidang di halaman Kejari Takalar, Sabtu (22/07/2023) kemarin.

Untuk  Bidang Intel, SP. OPS (Penyelidikan), satu telah naik ke pidsus /diserahkan ke pidsus dan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) sebanyak 138 sekolah tingkat SD dan SMP. Selanjutnya, pada Bidang tindak pidana khusus, penyidikan satu, penuntutan tiga.

Periode Januari sampai juni 2023 telah melakukan penyelamatan kerugian keuangan negara berupa uang sebesar Rp. 397.072.500 (tiga ratus sembilan puluh tujuh juta tujuh puluh dua ribu lima ratus rupiah), pengembalian kerugian keuangan Negara/ daerah yang disetor ke kas daerah Kabupaten Takalar tahun 2023 sebesar Rp. 127.652.125,-

Bidang Pembinaan,  jumlah pegawai 43 orang (15 orang jaksa, 28 TU dua layanan kepegewaian.
Usulan mutasi/kenaikan pangkat dua orang dan kenaikan gaji berkala tujuh orang, PNBP sebesar 241.706.559,-

Bidang tindak pidana umum, SPDP 112, Pra penuntutan 64, penuntutan 68, eksekusi terpidana 76 dan eksekusi Barang Bukti (BB) sebanyak 58.

Bidang perdata dan tata usaha negara, perdata non litigasi :127 SKK pemulihan keuangan negara melalui jalur perdata yakni pembayaran iuran PDAM setiap bulannya Rp 1.745.709.550,-

Kredit macet dan extracomtable dari para debitur Rp 3.000.000,- pelayanan hukum 14 kegiatan, Halo JPN satu kegiatan.

"Sedangkan Bidang Barang Bukti dan Barang Rampasan, Barang bukti 47 Perkara, barang rampasan jumlah ditangani enam unit," ungkap Tenriawaru.

Tenriawaru menambahkan, bahwa capaian tersebut jangan sampai membuat terlena, tetapi sebaliknya beban yang diemban justru semakin berat dalam menjaga kepercayaan yang telah dititipkan oleh masyarakat kepada Kejaksaan.

"Untuk itu marilah terus kita barengi dengan meningkatkan kualitas diri dalam memberikan yang terbaik bagi masyarakat, bangsa, dan negara," imbaunya.

Tenriawaru juga menegaskan, bahwa prestasi selama ini yang di raih Kejari Takalar akan dipertahankan. Dimana diketahui tahun kemarin Kejari Takalar juara satu terbaik di Sulsel penanganan tindak pidana Khusus di Bidang Pidsus dan juara ke dua Restoratif justice (RJ) di Bidang Intel.

"Insyallah beberapa prestasi yang selama ini di Kejari Takalar kami pertahankan dan ada juga yang kami tingkatkan. Saat ini kami ada dua perkara dugaan tindak pidana korupsi yang sudah tingkatkan ke penyidikan, semoga dalam waktu dekat ini kami bisa menetapkan tersangka," ungkap Tenriawaru yang juga mantan Kajari Morowali ini. (Tiro)

  • Bagikan

Exit mobile version