Tak Ada Target PAD di Perayaan HUT Sulsel ke-354

  • Bagikan
Ketua Panitia Hari Jadi Sulsel, Ahmadi Akil

MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Rangkaian kegiatan menuju puncak HUT Sulsel ke-354 tahun, terus dimatangkan oleh pihak panitia dan event organizer mitra Pemprov Sulsel. beragam kegiatan bakal terlaksana mulai dari event kesenian hingga event olahraga.

Ketua Panitia HUT Sulsel ke-354 tahun, Ahmadi Akil mengatakan, anggaran untuk penyelenggaraan kegiatan yang terbilang besar itu tidak sepenuhnya menggunakan dana APBD, melainkan disokong oleh pihak ketiga yang tak lain adalah Event Organizer (EO) mitra Pemprov Sulsel.

“Hampir 90 persen anggarannya itu dari pihak EO dan untuk dana APBD yang digunakan hanya 10 persen. Jadi hampir sepenuhnya EO yang biaya kegiatan itu sebagai pihak ketiga,” sebutnya saat memberikan keterangan kepada awak media di Kantor Gubernur Sulsel, Senin (24/7/2023).

Demikian juga terkait potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang akan diterima, Ahmadi mengaku tak ada target pemasukan dari event penyelenggaraan HUT Sulsel ke-354 tersebut, pasalnya event itu diselenggarakan untuk memberikan ruang sepenuhnya kepada masyarakat untuk meraup keuntungan selama kegiatan berjalan.

“Event yang digelar semata-mata untuk memberikan ruang kepada masyarakat khususnya UMKM untuk dapat meraup keuntungan selama acara berlangsung,” ungkap Ahmadi Akil.

Sekedar informasi, HUT Kemerdekaan Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus, akan dirangkaikan dengan peringatan Hari Jadi Sulawesi Selatan ke-354 tahun, yang jatuh pada 19 Oktober 2023 mendatang. 

Adapun beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan dalam memperingati HUT Kemerdekaan dan Hari Jadi Sulsel ini, diantaranya, Gerakan Pangan Murah di 24 Kabupaten Kota, Penyerahan Bantuan Pemasangan Listrik Baru, Peresmian Operasional UPT RSUD Regional La Mappapenning Sulsel, Penyerahan 1 Juta Ekor Bibit Ikan dan Udang, Jambore Desa, dan berbagai kegiatan lainnya. (Abu/B)

  • Bagikan

Exit mobile version