Mayoritas Fraksi di DPRD Sulsel Ajukan Dua Nama Ini jadi Pj Gubernur Sulsel, Siapa Paling Berpeluang?

  • Bagikan
Ilustrasi Pj Gubernur Sulsel

Apalagi Mendagri juga akan mengusul 3 nama sesuat kriteria dikehendaki. Pada intinya siapapun terpilih yang penting punya kemampuan melaksanakan pemerintahan.

"Karena kan DPRD cuma mengusulkan, yang menentukan itu Presiden Jokowi. Lagian juga di Kemendagri ada 3 nama. PJ itu kan setiap saat bisa juga diganti," tuturnya.

Selain PDIP di internal PAN juga dua nama ini menguat. Mereka adalah Bachtiar dan Nana Sudjana. Hal ini dibenarkan oleh anggata DPRD Sulsel, fraksi PAN yakni Irwandi Natsir.

"Menurut kami keduanya punya peluang besar dan memahami daerah serta punya pengalaman di birokrasi tentu pak Bachtiar dan pak Nana mantan Kapolda. Ini masuk di PAN," singkatnya.

Menurutnya, sosok Bachtiar ini disamping karena orang Sulsel, dia memiliki jabatan strategis di Kemendagri, dan dia paham betul memahami birokrasi yang baik.

"Sehingga dalam waktu satu tahun kedepan, mengelola Pemerintah di Sulsel saya rasa tidak mudah, kita butuh orang yang punya kapasitas yang mumpuni, dan pak Bachtiar memiliki itu," bebernya.

Sedangkan, alasan memilih nama lain yakni Nana Sudjana dikatakan juga demikian. Punya penguasan wilayah di ranah Pemerintah, apalagi beliau punya pengalaman sebagai Kapolda di beberapa tempat, bukan hanya di Sulsel.

"Dan hari ini dipercaya menjadi Inspektur di DPR RI, itu sangat strategis dan kami di PAN, meski belum di putuskan, tapi mereka menguat," sebutnya.

Diakui, sebagai politisi baik PAN dan fraksi lain tentu mencermati dengan baik siapa yang punya peluang dan dari fraksi PAN menilak semua punya peluang.

  • Bagikan