Semarak Peringatan HUT ke-78 RI di Kecamatan Masalle, Enrekang

  • Bagikan


​ENREKANG, RAKYATSULSEL - Pemerintah Kecamatan Masale, Kabupaten Enrekang menggelar upacara Hari Kemerdekaan HUT ke-78 RI.


Bertindak selaku Inspektur Upacara, Camat Masalle Rusman Jalani, Perwira Upacara Sertu Daud, Komandan Upacara Praka Heri Kuswanto, 70 siswa SMAN 11 Alla bertugas sebagai Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka), dan legislator DPRD Enrekang dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, A Umar Muchtar menjadu pembaca Proklamasi.


Upacara tersebut diikuti oleh seluruh pejabat Kecamatan Masalle, pegawai setempat, guru dan pelajar, serta seluruh masyarakat Kecamatan Masalle, organisasi Pemuda dan organisasi lainnya di Alun-alun Kecamatan Masale, Kamis (17/8/2023).


Turut hadir sejumlah Mahasiswa KKNT Unhas gelombang 110, sekitar 300 orang pelajar dari SMPN 7 Alla, SMAN 11 Enrekang dan SDN 177 Lo’ko.


Moment sakral peringatan Detik-Detik Proklamasi 17 Agustus ditandai dengan bunyi sirine yang menambah khidmat suasana.


ASN jajaran Kecamatan Masalle yang berperan sebagai paduan suara diiringi marchingband SMPN 7 Alla juga sangat antusias dalam menyanyikan dengan sangat khidmat Lagu Kebangsaan Indonesia Raya dan beberapa lagu nasional lainnya.


“Alhamdulillah berjalan aman dan khidmat, ini semua berkat kerjasama seluruh lapisan elemen masyarakat Masalle yang sangat antusias ingin merayakan kemerdekaan bangsanya, ” ungkap Kapolseksubsektor Masalle, IPDA Iskandar.


Sekadar informasi, dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI, Kecamatan Masalle telah menggelar beberapa kegiatan sejak tanggal 1 Agustus lalu.


Diantaranya, perlombaan dan kompetisi olahraga seperti volly, tenis meja, bulu tangkis, Sepak bola, Takraw, catur, gaple, serta sejumlah perlombaan anak dan tidak kalah serunya lomba pawai dan gerak jalan hingga dimeriahkan sekitar 108 barisan yang telah mengikuti lomba.


Sebagai puncak kegiatan, Kecamatan Masalle akan menggelar pesta rakyat berupa syukuran dan panggung gembira pada tanggal 31 Agustus 2023 di Alun-alun Kecamatan Masalle.


Acara tersebut akan dimeriahkan dengan penampilan tari dan group musik dari berbagai lapisan Masyarakat. Selain itu juga akan digelar penyerahan hadiah setiap lomba yang telah dikompetisikan. (*)

  • Bagikan