MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Pangkajene Kepulauan memiliki target besar pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang, bagaimana mampu mengembalikan kursi yang hilang pada Pemilu 2019 lalu.
Partai berlambang Mercy ini pernah memperoleh 4 kursi pada Pemilu 2009 dan Pemilu 2014. Namun Pemilu 2019 lalu Demokrat Pangkep tinggal menyisakan 1 kursi. Sehingga Pemilu 2024 nanti dia berupaya bagaimana bisa mendudukan kadernya sekitar 4 sampai 5 kursi.
Ketua Demokrat Pangkep, Hasdam Muntu saat ini sudah meminta kepada seluruh Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) mereka setelah penetapan Daftar Calon Sementara (DCS). Apalagi Demokrat memiliki target besar.
Jika ada Bacaleg, kata dia tidak bergerak pastinya dia akan melakukan evaluasi dan melakukan pergantian. Karena saat ini Partai Politik (Parpol) masih memungkinkan perubahan Bacaleg sebelum penetapan Daftar Calon Tetap (DCT).
"Kami ini memiliki target kursi ( 4 sampai 5 kursi), selama untuk kepentingan tersebut pasti kami akan melakukan evaluasi," kata Hasdam Muntu saat dikonfirmasi Rakyat Sulsel, Selasa (5/9/2023).
Bahkan saat ini pihaknya sudah menyiapkan Bacaleg potensial dan siap bertarung bersama partai berlambang Mercy ini mulai saat ini sampai pemilu 14 Februari 2024 nanti. Namun dirinya tidak ingin menyebutkan Bacaleg potensial tersebut.
"Kami sudah siapkan Caleg Potensial, tapi sementara kami komunikasikan bagus kalau nanti ada kejutan," jelasnya.
Namun melihat pergerakan Bacaleg Demokrat Kabupaten Pangkep kata Hasdam sudah sesuai dengan harapan, bagaimana semua Dapil yang ada bisa terpenuhi.
"Doakan saja semoga kami bisa memperoleh 4 sampai 5 kursi," tutup Bacaleg DPRD Provinsi Sulsel Dapil Sulsel 6 ini. (Fahrullah/B)