SIDRAP, RAKYATSULSEL-- Ribuan Hektare sawah terancam Gagal Panen akibat musim kemarau yang melanda di tiga kelurahan dan 3 Desa di Kecamatan Panca Lautang Kabupaten Sidrap.
Hal itu diungkapkan salah satu petani atas nama Samsumarlin saat ditemui di lokasi area persawahan di Kelurahan Belokka Kecamatan Panca Lautang.
Menurut Samsumarlin, saat ini petani di kecamatan Panca Lautang mengalami kekeringan dan sangat membutuhkan air, yang mana luas sawah kurang lebih 1.000 Hektare.
"Kekeringan ini kerna faktor cuaca, dan musim kemarau ini sudah berlangsung selama dua bulan. Petani dulunya mengandalkan air dari sungai Belokka sekarang sudah kering. Untuk dampak dari kekeringan ini kita sudah lihat sendiri ada kurang lebih 1.000 hektare sawah bakal gagal panen," jelasnya.
Samsumarlin pun berharap agar bendungan torerer ini, yang selalu di aliri air ke danau agar bisa ditampung.
"Kami berharap agar pemerintah daerah, Provinsi dan Pusat agar bisa memperbaiki bendungan torere ini agar bisa menampung air hujan dan saat musim kemarau tiba airnya pun bisa kita alirkan ke sawah di saat musim kamarau tiba," tutupnya. (Ridwan Wahid)