BULUKUMBA, RAKYATSULSEL - Ketua DPRD Bulukumba, H Rijal, S.Sos, melakukan reses atau temu konstituen di Desa Benteng Palioi, Kecamatan Kindang.
Temu konstituen masa sidang I tahun 2023 di desa Benteng Palioi ini dihadiri Camat Kindang Muhammad Arfah, Wakapolsek Kindang, serta sejumlah petugas dari Kepolisian/TNI, tokoh masyarakat serta tokoh agama.
Ketua DPRD Bulukumba dari Fraksi PPP, H Rijal, mengatakan, undang-undang mengamanatkan setiap anggota DPRD setiap tahun untuk menyerap aspirasi masyarakat di Daerah Pemilihan masing-masing. Kegiatan reses ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat.
Ia mengatakan, apa yang menjadi kebutuhan masyarakat akan selalu diperjuangkan dan akan minta Pemerintah Bulukumba untuk diprioritaskan.
"Seluruh harapan dan aspirasi masyarakat yang kami serap di kegiatan ini, tentu akan kami tampung untuk ditindaklanjuti," kata Ketua DPRD Bulukumba, H Rijal.
Sementara itu, Camat Kindang Andi Muhammad Arfah, yang turut hadir di acara temu konstituen Ketua DPRD Bulukumba, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada anggota DPRD Bulukumba, khususnya Ketua DPRD, H. Rijal atas bentuk perhatian yang diberikan kepada Kecamatan Kindang.
Ia mengatakan, sinergitas anggota DPRD, Camat, Kepala Desa dan masyarakat tentu diharapkan terjalin komunikasi yang harmonis untuk bersama-sama membangun Kecamatan Kindang.
Dalam sesi tanya jawab, ada beberapa aspirasi yang disampaikan masyarakat berupa perlunya perbaikan drainase di beberapa titik agar tidak terjadi genangan saat musim penghujan, serta perlunya tiang penerangan lampu jalan di titik-titik yang masih dianggap masih kurang.
Ketua DPRD Bulukumba berharap agar masyarakat terus menjaga silaturahmi dan komunikasi bersama Anggota DPRD untuk bersama-sama dalam membangun Kabupaten Bulukumba. (Salahuddin)