DP2KBP3A Pangkep Latih Kelompok Kesejahteraan Keluarga Bikin Jajanan Sehat

  • Bagikan
Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) kabupaten Pangkep, latih kelompok kesejahteraan keluarga (Poktan), buat jajanan sehat.

PANGKEP, RAKYATSULSEL - Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) kabupaten Pangkep, latih kelompok kesejahteraan keluarga (Poktan), buat jajanan sehat.

Kegiatan pelatihan, berlangsung di aula kantor DP2KBP3A, Rabu (13/09/2023).

Kepala Dinas DP2KBP3A Pangkep Nurlia Sanusi mengatakan, Poktan ini adalah para pelaku Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Akseptor (UPPA) yang tersebar di Pangkep yang mempunyai usaha kecil dan usaha rumahan.

"Mereka kami latih kembali agar usahanya berjalan kembali dan mereka dapat pengetahuan pembuatan makanan yang murah, sehat dan bergizi," jelas Nurlia.

Pelatihan yang digelar mengahadirkan pemateri dari BLK. Peserta dilatih membuat jajanan sehat untuk anak, berupa nuget ikan teri dan kue lumpur dari daun kelor.

Kegiatan ini juga, bertujuan untuk penurunan angka stunting di Pangkep.

Dengan pelatihan ini diharapkan UMKM bisa kembali bangkit membantu perekonomian keluarga.

"Bagaimana caranya bisa membantu perekonomian keluarga. Bukan cuma laki-laki yang bisa cari penghasilan, tapi perempuan juga turut serta membantu perekonomian keluarga,"tutup Nurlia.(*)

  • Bagikan

Exit mobile version