MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto akan melakukan pertemuan dengan Korea Trade-Investment Promotion Agency (KOTRA) dalam rangka menjajaki peluang kerjasama proyek strategis Kota Makassar yakni Japparate.
Korea Trade-Investment Promotion Agency (KOTRA) merupakan organisasi promosi perdagangan dan investasi yang didanai negara yang dioperasikan oleh Pemerintah Korea Selatan.
Pertemuan tersebut dijadwalkan akan dilakukan pada World Cities Summit (WCS) Mayor Forum 2023 yang berlangsung pada tanggal 24-26 September 2023 di Kota Seoul, Korea Selatan.
Danny Pomanto, sapaan akrabnya, mengatakan pertemuan tersebut terjadi atas permintaan investor dari Korea yang berminat dengan proyek Japparate.
"Kami ketemu dengan Kotra trading, yang dulu saya tawarkan Japparate dia rupanya serius. Kita ada sesi khusus sehari untuk Japparate," ungkap Danny, Selasa (19/9).
Ia melanjutkan minat terhadap proyek Japparate ini telah mendapat dukungan mulai dari tingkat kedutaan besar hingga perusahaan milik negara di Korea.
"Ada negara lain tapi tidak seintens ini, dia bilang berminat. Tapi ini kan beda, tingkat duta besar sudah oke," ucap Danny.
Di sana, Danny akan melakukan presentasi dan negosiasi mengenai mekanisme kerjasama proyek Japparate ini. Di mana, kerjasama tersebut dapat menjadi inisiatif langsung tanpa melalui tender.
Maka dari itu, Danny menyebut memboyong Kepala Bagian Kerjasama (Kabag) Kota Makassar, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Makassar, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Makassar dan Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Makassar untuk menjelaskan kerjasama tersebut.