MAKASSAR, RAKYATSULSEL - Putra Presiden Joko Widodo Kaesang Pangarep, resmi memimpin Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Penetapan Kaesang sebagai ketua umum itu disahkan setelah tiga hari menerima kartu anggota partai.
Sebelumnya, Kaesang menjadi kader PSI setelah menerima kartu tanda anggota (KTA) partai itu pada Sabtu, 23 September lalu. Kartu anggota diberikan langsung oleh Ketua Umum PSI, Giring Ganesha di kediaman Jokowi di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah.
Direktur Profetik Institute Asratillah berpandangan, bergabungnya Kaesang ke PSI merupakan sinyal kuat bahwa Jokowi ikut mendukung minimal merestuiPrabowo Subianto sebagai capres, mengingat PSI sebelumnya juga menyatakan begabung dalam koalisi untuk mendukung Prabowo.
"Selama ini Jokowi cukup sering menitipkan representasi politik dirinya kepada anak-anaknya, baik melalui Gibran ataupun Kaesang. Dari keduanya kita bisa melihat bagaimana Jokowi memperlihatkan manuver politik dua kaki," jelasnya, Selasa (26/9/2023).
Dimana kata dia, melalui Gibran yang sblmnya menyatakan dukungan ke Ganjar dalam sebuah video pendek, dan kini Kaesang yang resmi menjadi Ketua PSI menunjukkan bahwa Jokowi menitipkan kepentingan politiknya baik di pihak Ganjar maupun pihak Prabowo.
"Melalui manuver politik keluarga Jokowi, kita bisa melihat capres-capres mana saja yang direstui oleh istana, dan mana yang tidak," jelasnya.
Dia menyebutkan, Jokowi di satu sisi tetap ingin menjaga citranya sebagai kepala negara yang berada di tengah-tengah semua gerbong politik.
"Namun di sisi lain melalui anaknya justru memberikan signal kuat ke publik, capres mana saja yang didukung," tukasnya. (Yadi/B)