Hasil yang diperoleh pada Asian Games 2022 tidak sesuai dengan harapan. Prestasi di ajang tersebut tidak mencapai target medali yang telah ditetapkan sebelumnya.
Gagal tercapainya target yang diusung di ajang Asian Games 2022 China ini akan menjadi momen introspeksi yang penting bagi dunia olahraga Indonesia utamanya yang menjadi perwakilan Tanah Air.
“Tapi kita harus bangga karena untuk dalam sejarah Asian Games di luar kita tuan rumah, ini cukup signifikan kenaikannya,” ungkapnya.
Ia berjanji untuk terus bekerja keras dalam memajukan olahraga Indonesia dan mengharapkan dukungan serta doa dari seluruh rakyat Indonesia untuk masa depan yang lebih gemilang dalam dunia olahraga.
“Kita akan mengevaluasi total seluruh cabang olahraga yang ikut di Asian Games dan akan kita analisis dan kembali analisa bagi yang meleset dari target. Ini sekiranya kita duduk bersama dan kita cari solusinya apa yang terbaik,” pungkasnya. (fajar online)